HukumPolres LangkatSumut

Polres Langkat Gelar Konfrensi Pers Terkait Premanisme Di Wilayah Hukumnya

LANGKAT,SUARA24.COM- Satuan Reserse Kriminal Polres Langkat Menggelar Konfrensi Pers di depan Mako polres langkat Pada hari Selasa tanggal 22 Desember 2020 sekira pukul 09.45 wib

Konferensi Pers yang di pimpin langsung oleh kapolres langkat AKBP EDI SURANTA SINULINNGA, SIK terkait penegakan hukum aksi premanisme di wilayah hukum Polres Langkat

” Adapun hal yang disampaikan oleh Kapolres Lagkat, dengan informasi 48 orang pemuda asal Kota Binjai membawa senjata tajam datang ke Kab. Langkat untuk melakukan aksi intimidasi dan ancaman kepada pengusaha di Kab.Langkat

Maka selanjutnya petugas melakukan upaya Sweping dan berhasil mengamankan pelaku dan barang bukti senjata tajam dan senapan angin

Ini adalah aksi premanisme maka Negara tidak boleh kalah serta TNI/Polri tidak akan mundur terhadap kelompok yang melakukan premanisme

TNI/Polri akan terus bersinergi guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021,”ujarnya

Lanjutnya kapolres, Sebagai garda terdepan TNI/Polri tetap bersinergi terhadap pemberantasan aksi premanisme maka tidak ada kelompok apa pun yang lebih kuat, dari Negara. Polres Langkat yang di Back Up oleh Satuan Bataylion A Brimob dan Yonif 8 Marinir sekaligus melakukan patroli Preventif untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Kab. Langkat

Kemudian dalam hal ini adalah murni penegakan hukum guna memberikan rasa aman bagi masyarakat di tengah wabah Covid-19

Para Tersangka di kenakan Pasal UU Darurat Tahun 1955 dan sebanyak 11 (sebelas) orang yang di tetapkan swbagai tersangka yaitu.Irvan Ramana,M Irvan, Rangga Setiawan,Batu Sebakti,Imron Nasution,Suryadi Juldarma,Rio Prayoga,Eko Prananta,Mahadi Sembiring,Musliadi alias silaek,Rahmadi Bangun Alias Ragil.mereka di tetapkan sebagai Tersangka lalu kami akan mencari Aktor Intelektual atas kasus tersebut ,”pugkasnya kapolres.

Turut hadir dalam konferensi pers tersebut Dan Yonif 8 Marinir Tangkahan Lagan Letkol Marinir Imam Supriyanto M Tr Opsla, Dandim 0203/Lkt Letkol Bachtiar Santoso, personil Brimob dari Batalyon A Binjai dan Ketua PWI Langkat M Darwis Sinulingga. (Teguh)

Tags
Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close