Puncak Polemik Rekom DPP PAN “KPU Sergai Terima Berkas Soekirman-Tengku Ryan Novandi
SERDANG BEDAGAI,SUARA24.COM- KPUD Serdang Bedagai akhirnya menerima berkas pendaftaran Paslon H.Ir Soekirman – Tengku Ryan Novandi (Beriman-Trendi) Sabtu Sore (12/09/2020) Sekira Pukul 15:00 Wib. Sebelumnya Pasangan Petahana ini sempat dua kali mendaftar di KPUD Serdang Bedagai namun terganjal PKPU Nomor 3 Tahun 2017 Pasal 102 .
Beruntung Surat Edaran (SE) KPU RI No 758 akhirnya meloloskan bakal pasangan Beriman – Trendi Sekitar pukul 15:00 Wib nampak wajah pasangan ini penuh senyum saat Keluar dari ruangan KPUD Serdang Bedagai
Pantauan awak media di KPUD Serdang Bedagai Pasangan Beriman- Trendi ini membawa wakil Sekretaris DPP PAN Fikri Yasin dan Bendahara Rizki Alzufri , Pembina DPD Partai Nasdem Sumut T.Erry Nuradi dan Pengurus Parpol Pengusung , Nasdem, PKS dan PAN serta Relawan
” Berdasarkan Surat Edaran KPU RI
KPUD Serdang Bedagai menerima berkas pendaftaran bakal Paslon Ir H.Soekirman – Tengku Ryan Novandi diterima ” Kata KPUD Serdang Bedagai Erdian Wirajaya S.sos
Sementara itu Rombongan bakal Paslon Beriman – Trendi usai diterima berkas pendaftarannya langsung memberikan keterangan Pers tak lama kemudian membubarkan diri meninggalkan kantor KPUD Serdang Bedagai, Proses Pendaftaran dengan pengamanan personil Polri dan TNI berjalan aman dan kondusif
Akan tetapi tak berapa lama kemudian KPUD Serdang Bedagai kembali didatangi bakal Paslon Independen Syahrial-Dadang Setiawan
Dengan Seorang diri Dadang Setiawan dengan membawa berkas seadanya namun sekali lagi berkas Pasangan Rindang Ditolak.(Rilis)